Calon Bupati Konsel, Adi Yusuf Tamburaka Salurkan Hak Pilih di Palangga

Daerah183 Dilihat

KENDARI, LINKSULTRA.COM – Calon Bupati Konawe Selatan (Konsel), Adi Yusuf Tamburaka (AYT) memilih di TPS 01 kelurahan Palangga Konsel bersama istri pada, Rabu (14/02/24).

 

Adi mengatakan, dirinya sebagai warga negara yang baik harus menentukan pilihan dan menyalurkan hak demokrasi.

 

“Sebagai warga negara yang punya hak pilih, kita harus mengambil sikap untuk daerah dan negara kita lima tahun ke depan,” jelas Adi.

 

Mantan Karo Ortala Setda Pemprov Sultra ini berharap pada pesta demokrasi kali ini semua berjalan lancar hingga KPU merampungkan semua hasil pemilu tahun 2024 ini.

 

“Kita semua pasti punya pemikiran yang sama, semoga pemilu kali ini semua dilancarkan hingga penetapan siapa-siapa yang telah terpilih,” katanya.

 

“Mari kita doakan semoga yang terpilih untuk daerah dan negara kita semua menjadi pemimpin yang amanah,” tandas Adi.

 

Laporan : Rul R.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *