KENDARI, LINKSULTRA.COM – Dinas Pariwisata (Dispar) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Pekan Produk Unggulan tahun 2024 di kawasan Eks MTQ Kendari. Kegiatan ini adalah rangkaian dari peringatan HUT Sultra ke 60.
Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni mulai 23 hingga 25 April 2024 yang turut diikuti langsung oleh 17 Kabupaten dan Kota di Sultra.
Pekan produk unggulan ini ada 25 stand produk, yang terdiri dari 17 stand produk Kabupaten dan Kota, 5 stand UMKM, 1 stand Dinas Periwisata Sultra, Kemenkumham Sultra, dan Bulog Sultra.
Kepala Dinas Pariwisata Sultra, Belli Harli Tombili mengatakan menyampampaikan, pada kegiatan ini banyak produk unggulan yang ditampilkan masing-masing daerah di Sultra berupa kuliner, kriya dan tenun.
“kegiatan Pekan Produk Unggulan ini telah memasuki tahun keempat, dan selama penyelenggaraannya selalu memberi dampak positif bagi kemajuan ekonomi kreatif di Sultra,” ungkap Belli.
Ia melanjutkan, pengembangan ekonomi kreatif ini menjadi langkah strategis dalam percepatan pembangunan di masa sekarang, karena menjadi jembatan bahkan katalisator untuk mereformasi, menyelaraskan dan mensinergikan pembangunan di tingkat daerah, nasional maupun global.
“Kami dari Dinas Pariwisata selalu berkomitmen dan mendorong para pelaku ekonomi kreatif di Sultra, dengan memfasilitasi kegiatan seperti kegiatan Pekan Produk Unggulan ini untuk meningkatkan nilai penjualan,” terang Kadis Muda ini.
Selanjutnya , ia menyampaikan Pekan Produk Unggulan ini diharapkan juga bisa mendorong pergerakan wisatawan nusantara.
Khususnya yang berasal dari Kabupaten dan Kota di Sultra, untuk saling mengunjungi satu sama lain.
Setelah ini, kita bisa sama-sama melihat dan meninjau berbagai hasil ekonomi kreatif yang dipemerkan di masing-masing stand dengan kekhasannya tersendiri,” tukas Belli.
Laporan: Rul R.